250 Merek Sebar Diskon hingga 50% untuk Para Pencoblos!


Senin,15 April 2019 - 14:18:34 WIB
250 Merek Sebar Diskon hingga 50% untuk Para Pencoblos! sumber photo detik.com

Jelang Pemilihan Umum, Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), Kementerian Komunikasi dan Informatika serta jaringan 107 Radio Pemilu menggelar KlingKing Fun. Acara ini digelar guna mendorong masyarakat agar menggunakan hak pilihnya.

Program yang juga disebut Pesta Diskon Anti Golput ini digelar untuk meminimalisir maraknya golput saat Pemilu 17 April nanti.

Kepala Bekraf Triawan Munaf menilai, jika dilihat dari tanggal digelarnya pemilu, bisa memicu banyaknya golput. Sebab dengan jatuh di hari Rabu dan hari Jumatnya tanggal merah, bisa mempengaruhi para pekerja untuk mengambil libur panjang.

"Ini atas kegelisahan kita bahwa tanggal 17 April merangsang orang ambil libur panjang. Karena hari Rabu, dia bisa ambil libur Senin, Selasa dan Kamis itu bisa libur 9 hari. Bisa dilihat dari travel fair. Ini mengancam," ujarnya di Hotel JS Luwansa, Jakarta, Senin (15/4/2019).

Nah program KlingKing Fun bisa mengantisipasi hasutan jatah cuti itu. Program ini memberikan diskon khusus bagi para warga pemilih yang telah mencoblos di TPS seluruh Indonesia.

Program ini melibatkan 250 brand dan jaringan retail ternama, mulai dari toko online, fashion, makanan-minuman, sinema dan banyak lagi. Mereka siap memberikan diskon hingga 50% bagi para pemilih. 

Dengan menunjukkan jari yang sudah tercelup tinta masyarakat bisa mendapatkan diskon di toko retail, baik offline maupun online, serta brand ternama. Di antaranya Tokopedia, Sogo, Seibu, Wacoal, Sushi Tei, Alfamart, Cinema XXI, ACE Hardware, Electronic City dan masih banyak lagi, dikutip dari laman detik.com.

"Hampir semua pengusaha terlibat untuk memberikan kegembiraan pesta demokrasi," tutup Triawan. (wili)

 


Akses riaubisnis.co Via Mobile m.riaubisnis.co
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

KANTOR PUSAT:
Jl. Arifin Ahmad/Paus Ujung (Komp. Embun Pagi), B 13, Pekanbaru, Riau – Indonesia
CP : 0812 6812 3180 | 0853 7524 1980
Email: [email protected]