Dampak Gempa 7,8 SR Mentawai

Jalur Longsor di Bukittinggi Sudah Bisa Dilewati


Kamis,03 Maret 2016 - 10:16:13 WIB
Jalur Longsor di Bukittinggi Sudah Bisa Dilewati Longsor terjadi di Panorama Kelok Cindeu, Kelurahan Kayu Kupuh, Kecamatan Gubuk Panjang, Kota Bukittinggi. (foto: detik.com)

Gempa 7,8 SR yang terjadi di Kepulauan Mentawai menyebabkan terjadinya longsor di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat. Kini jalur yang terkena longsor tersebut sudah dibersihkan dan bisa dilewati.

Longsor terjadi di Panorama Kelok Cindeu, Kelurahan Kayu Kupuh, Kecamatan Gubuk Panjang, Kota Bukittinggi, saat gempa 7,8 SR terjadi, atau sekitar pukul 19.40 WIB, Rabu (2/3). Tidak ada laporan korban luka ataupun jiwa akibat kejadian ini.

“Warga setempat dibantu petugas SAR dan keamanan langsung bergerak ke lokasi untuk membersihkan jalur dari longsoran itu,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Sumbar, R Pagar Negara seperti dillansir detik.com, Kamis (3/3/2016).

Proses evakuasi dan pembersihan memang memakan waktu. Namun pada malam itu juga jalur sudah bisa dilewati. “Pagi ini jalur sudah bersih dan bisa dilewati kendaraan. Aktivitas di .lokasi juga sudah normal,” kata Pagar.

Sebelumnya, gempa 7,8 SR yang berpusat di Kepulauan Mentawai menyebabkan longsor di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat. Longsor tersebut tidak menimbulkan korban jiwa dan korban luka. “Dilaporkan terjadi longsor di Panorama Kelok Cindeu, Kelurahan Kayu Kupuh, Kecamatan Gubuk Panjang, Kota Bukittinggi sekitar pukul 19.40 WIB," ujar Kepala Pusdal Ops Sumbar, Pagar Negara, saat dikonfirmasi detikcom, Kamis (3/3/2016), pukul 00.40 WIB.

Pagar mengatakan, longsong tersebut akibat guncangan gempa yang terasa kuat. Longsor itu juga sempat menutup jalanan di lokasi. “Sekarang sudah bisa dilalui kendaraan tapi kondisinya licin. Longsor itu juga tidak menimpa bangunan di bawahnya. Ada pun titik jatuh longsor, sejauh 30 meter. Tidak ada korban jiwa karena saat terjadi longsor tidak ada yang melintas di sana,” ucapnya. (*) 

Parl-3180


Akses riaubisnis.co Via Mobile m.riaubisnis.co
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

KANTOR PUSAT:
Jl. Arifin Ahmad/Paus Ujung (Komp. Embun Pagi), B 13, Pekanbaru, Riau – Indonesia
CP : 0812 6812 3180 | 0853 7524 1980
Email: [email protected]