Mendengkur saat Tidur, Tanda Gejala Penyakit Jantung Koroner?


Jumat,19 Maret 2021 - 15:47:34 WIB
Mendengkur saat Tidur, Tanda Gejala Penyakit Jantung Koroner? sumber foto lifestyle.okezone.com,

Bukan hanya insomnia, gangguan tidur lainnya adalah obstructive sleep apnea (OSA). Kondisi tersebut biasanya ditandai salah satunya dengan mendengkur saat tidur.

Dilansir dari laman lifestyle.okezone.com, selain mendengkur, gangguan tidur OSA bisa dikenali dari lingkar leher lebih dari 43,2 cm (laki-laki) dan lebih dari 40,6 cm (perempuan). Nilai IMT-nya lebih dari 30 kg/m2, abnormalitas pada hidung, dan overjet.

Lalu, adanya kelainan anatomi di rongga mulut seperti modified mallampati classication: III atau IV, retrognathia, penyempitan peritonsillar lateral, makroglossia (lidah besar), tonsil membesar, elongasi atau pembesaran anak lidah, dan langit-langit sempit.

Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah Dr dr Muhammad Yamin, SpJP(K) menjelaskan, ketika seseorang didiagnosis OSA, maka risiko jantung koronernya tinggi. "Pada seseorang yang menderita OSA dan dilakukan pemeriksaan jantung, 30% dari mereka mengalami jantung koroner," kata dr Yamin, dalam webinar, Jumat (19/3/2021).

Selain jantung koroner, masalah lain yang kerap dialami pasien OSA adalah hipertensi ataupun gangguan irama jantung. Hal ini terjadi karena karbondioksidan yang harusnya dikeluarkan tubuh saat tidur, gagal keluar akibat penyempitan saluran pernapasan.

"Pasien OSA biasanya saat tidur mengalami hambatan di saluran napas, karena tersumbat, kadar oksigen yang masuk menurun sedangkan CO2 yang harusnya dikeluarkan tertahan di dalam tubuh. Efeknya, penurunan oksigen ke otot jantung atau cedera lapisan dalam dinding pembuluh darah," papar dr Yamin.

Jika itu terjadi dan tidak mendapat penanganan dengan baik, pasien OSA akan rentan mengalami masalah hipertensi atau darah tinggi atau jantung koroner yang jika berlanjut terus menerus akan menyebabkan serangan jantung atau ganguan irama jantung (aritmia). (GA)

 


Akses riaubisnis.co Via Mobile m.riaubisnis.co
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

KANTOR PUSAT:
Jl. Arifin Ahmad/Paus Ujung (Komp. Embun Pagi), B 13, Pekanbaru, Riau – Indonesia
CP : 0812 6812 3180 | 0853 7524 1980
Email: [email protected]