Update Corona 16 September: 228.993 Positif, 164.101 Sembuh


Rabu,16 September 2020 - 16:33:46 WIB
Update Corona 16 September: 228.993 Positif, 164.101 Sembuh sumber foto cnnindonesia.com

Kasus positif virus corona (Covid-19) di Indonesia per Rabu (16/9) mencapai 228.993 orang. Dari jumlah itu, 164.101 dinyatakan sembuh dan 9.100 meninggal dunia.

Dilansir dari laman cnnindonesia.com, yang diikutip dari situs kemkes.go.id, penambahan kasus positif hari ini mencapai 3.963 orang berdasarkan hasil pemeriksaan 39.774 spesimen. "228.993 terkonfirmasi," demikian keterangan dari situs tersebut, Rabu (16/9).

Penambahan 3.963 kasus ini merupakan rekor baru Covid-19 harian di Indonesia sejak kasus pertama Virus Corona diumumkan pada 2 Maret. Rekor sebelumnya adalah 3.861 kasus pada 10 September.

Selain itu, jumlah orang yang sembuh juga bertambah 3.036 kasus. Sehingga total kasus Covid-19 yang sembuh mencapai 164.101 orang. Sementara, kasus meninggal dunia juga bertambah 135 orang. Totalnya, kasus meninggal akibat Covid-19 hingga hari ini mencapai 9.100 orang.

Pemerintah juga menyebut jumlah kasus suspek secara keseluruhan sampai hari ini mencapai 100.236 orang. Sehari sebelumnya, Selasa (15/9), kasus positif Virus Corona (Covid-19) mencapai 225.030 kasus, dengan 161.065 di antaranya dinyatakan sembuh dan 8.965 orang meninggal dunia.

Menyikapi peningkatan kasus Covid-19 itu, Presiden Jokowi menunjuk Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan untuk menurunkan kasus Virus Corona di sembilan provinsi dalam dua pekan.

Epidemiolog dari Universitas Airlangga Laura Navika Yamani menilai target dua pekan itu tak realistis. Pasalnya, para menteri tak mendukung penerapan PSBB, yang merupakan salah satu realisasi protokol pencegahan Covid-19 dalam konteks kebijakan. (GA)

 


Akses riaubisnis.co Via Mobile m.riaubisnis.co
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

KANTOR PUSAT:
Jl. Arifin Ahmad/Paus Ujung (Komp. Embun Pagi), B 13, Pekanbaru, Riau – Indonesia
CP : 0812 6812 3180 | 0853 7524 1980
Email: [email protected]