DPR Panggil Menteri ESDM Bahas Cadangan Gas hingga Mobil Listrik


Selasa,19 Januari 2021 - 11:20:54 WIB
DPR Panggil Menteri ESDM Bahas Cadangan Gas hingga Mobil Listrik sumber foto finance.detik.com

Komisi VII DPR RI memanggil Menteri ESDM Arifin Tasrif untuk rapat kerja pagi ini. Dalam rapat ini ada enam agenda yang akan dibahas.

Dilansir dari laman finance.detik.com, rapat dimulai sekitar pukul 10.00 WIB. Adapun bertindak sebagai pemimpin rapat kali ini Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto.

"Hari ini intinya apa yang telah dilakukan 2020 dan berbagai hal 2021 sesuai program kerja yang telah dicanangkan, saya kira itu terlebih dahulu," kata Sugeng membuka rapat seperti disiarkan di Facebook Komisi VII DPR RI, Selasa (19/1/2021).

Agenda pertama dalam rapat ini, pertama, poin-poin strategis program kerja Kementerian ESDM. Kedua, potensi dan kebijakan pemanfaatan gas alam untuk kepentingan dalam negeri termasuk industri dan pembangkit listrik.

Ketiga, strategi dan dukungan kebijakan Menteri ESDM untuk percepatan pengembangan electric vehicle (EV) battery dan percepatan program Kendaraan Bermotor Listrik Bebas Baterai (KBLBB).

Keempat, program Kementerian ESDM tahun 2021 terkait aspirasi masyarakat dan evaluasi kinerja Kementerian ESDM tahun 2020. Kelima, kebijakan Menteri ESDM terkait pengembangan proyek coal to DME, sebagai alternatif pengguna LPG di waktu mendatang. Keenam, lain-lain. (GA)


Akses riaubisnis.co Via Mobile m.riaubisnis.co
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

KANTOR PUSAT:
Jl. Arifin Ahmad/Paus Ujung (Komp. Embun Pagi), B 13, Pekanbaru, Riau – Indonesia
CP : 0812 6812 3180 | 0853 7524 1980
Email: [email protected]