Sederet Fakta & Isu Terkait Rencana Reshuffle Kabinet 2021


Senin,19 April 2021 - 14:11:35 WIB
Sederet Fakta & Isu Terkait Rencana Reshuffle Kabinet 2021 sumber foto cnbcindonesia.com

Isu reshuffle Kabinet Indonesia Maju kembali mengemuka beberapa waktu belakangan. Sejumlah pihak dari lembaga survei hingga relawan merilis nama-nama menteri yang layak diganti.

Per Sabtu (10/4/2021), Indonesia Political Opinion (IPO) merilis survei persepsi publik terhadap para menteri dalam Kabinet Indonesia Maju. Survei dilakukan pada 10 Maret sampai awal April, melibatkan 1.200 responden.

Dilansir dari laman cnbcindonesia.com, pengambilan sampel menggunakan metode multistage random sampling, sampling error 2,5%, dengan tingkat akurasi data 97%. Hasil survei dipaparkan oleh Direktur Eksekutif IPO Dedi Kurnia Syah.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menjadi menteri yang dipersepsikan sebagai menteri yang bekerja paling memuaskan. Sebaliknya, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly dianggap sebagai menteri yang paling tidak memuaskan alias mengecewakan.

Ada pula menteri yang dianggap publik paling layak di-reshuffle, yaitu Yasonna dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah. "Ini kalau diasumsikan atau dikaji lebih dalam, nama-nama ini [yang dianggap layak reshuffle] sebetulnya adalah nama-nama yang berkaitan dengan program-program selama pandemi," kata Dedi.

Jokowi Mania (JoMan), salah satu organisasi relawan pendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi), menilai ada lima menteri dalam Kabinet Indonesia Maju yang layak di-reshuffle. Demikian disampaikan Ketua Umum JoMan Immanuel Ebenezer dalam keterangannya.

Menurut dia, ada lima menteri yang layak diganti, yaitu Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Sofyan Djalil, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, serta Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

"Reshuffle ini penting agar menteri tidak bekerja sendiri-sendiri. Kita bisa lihat Menteri Lutfi, Presiden tak mau impor, lo, kok malah ngeyel impor. Begitu juga kasus subsidi pupuk yang tidak berdampak pada swasembada hasil pertanian," kata Noel.

Noel menilai kinerja Johnny masih melempem. Ia menyoroti pemblokiran situs-situs atau akun-akun radikal di media sosial. "Khusus Pratikno, kalau dia dipertahankan, akan ada jarak luar biasa antara Jokowi dan rakyat," ujar Noel.

Pakar komunikasi politik yang juga pendiri KedaiKOPI Hendri Satrio menilai reshuffle Kabinet Indonesia Maju menjadi sesuatu yang urgen selepas sejumlah momen penting yang mengemuka beberapa waktu belakangan.

Momen-momen itu antara lain persetujuan DPR RI terhadap peleburan Kementerian Riset dan Teknologi ke dalam Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta pembentukan Kementerian Investasi.

"Terus ditambah lagi mungkin ada beberapa kontroversi akhir-akhir ini kan impor beras terus kemarin yang UU Cipta Kerja segala macam. Jadi kalau untuk urgen sih urgen, apalagi keliatannya ini reshuffle terakhirnya Pak Jokowi," ujar Hendri kepada CNBC Indonesia. Sebagaimana dijelaskan di awal, sejumlah nama dinilai layak diganti, antara lain menteri pertanian hingga menteri perdagangan.

Merespons hal itu, Hendri mengingatkan kalau Jokowi sudah tidak punya beban pada periode kedua kepemimpinannya.
"Bisa saja mekanismenya jadi beda-beda. Misalnya Kementerian Investasi, apakah akan ditempati Bahlil Lahadalia? Belum tentu juga. Sebelumnya Bahlil ada case yang dia menghalalkan money politics. Itu kan jelek," katanya.

Case yang dimaksud Hendri terekam dalam sebuah video dukungan Bahlil pada pencalonan Arsjad Rasjid yang maju sebagai calon Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri.

"Ini pestanya orang daerah. Jadi usdahlah temen-temen daerah jangan dulu kasih gratis ini barang, dimainkan dulu barang ini. Dua-duanya kan konglomerat. Gak apa mainkan aja dulu, gak -apa. Ambil uang aja belom tentu memilih, apa lagi gak ambil uang," ujar Bahlil.

Lebih lanjut, Hendri bilang tidak tertutup kemungkinan Lutfi yang menjadi Menteri Investasi. Ia digeser dari Kementerian Perdagangan lantaran kontroversi beras impor. "Jadi mungkin yang Kemendag diisi yang lain," ujar Hendri.

Isu perombakan kabinet muncul setelah adanya perubahan nomenklatur kementerian yang telah disetujui Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) pada pekan lalu.

Pemerintah akan melebur Kementerian Riset dan Teknologi dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Selain itu, pemerintah juga akan membentuk nomenklatur baru bernama Kementerian Investasi. "Insya Allah akan terjadi pelantikan menteri baru dengan nomenklatur baru," kata Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin.

Ngabalin mengemukakan reshuffle kabinet kemungkinan akan dieksekusi paling lambat minggu depan. Namun, jika tak ada aral melintang bukan tidak mungkin perombakan dilakukan pada pekan ini.

Nama Bambang Brodjonegoro (Menristekdikti) Nadiem Makarim (Mendikbud) menjadi nama teratas yang disebut menjadi korban reshuffle. Sementara Bahlil Lahaladia (Kepala BKPM) disebut-sebut akan mengisi posisi Menteri Investasi.

Ada beberapa nama yang mengemuka mulai dari Komisaris PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti, hingga menantu Wakil Presiden Ma'ruf Amin Muhammad Rapsel Ali.

Hendrawan Supratikno, Politikus Senior PDIP, lantas angkat bicara mengenai isu reshuffle kabinet. Menurutnya, siapapun yang dipilih oleh Jokowi pasti telah melalui berbagai pertimbangan yang matang.

"Ini hak prerogatif Presiden, jadi siapapun yang dipilih pasti sudah melalui pertimbangan yang masak," kata Hendrawan melalui pesan singkat kepada CNBC Indonesia. (GA)

 


Akses riaubisnis.co Via Mobile m.riaubisnis.co
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

KANTOR PUSAT:
Jl. Arifin Ahmad/Paus Ujung (Komp. Embun Pagi), B 13, Pekanbaru, Riau – Indonesia
CP : 0812 6812 3180 | 0853 7524 1980
Email: [email protected]