Jaksa Agung Sampaikan Kondisi Wiranto Usai Operasi


Jumat,11 Oktober 2019 - 09:32:17 WIB
Jaksa Agung Sampaikan Kondisi Wiranto Usai Operasi bisnis.com

Jaksa Agung M. Prasetyo menyatakan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto masih beristirahat usai dioperasi di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Kamis (10/10/2019) malam.

Seperti diketahui, dilansir laman bisnis.com,  Wiranto dioperasi setelah mengalami penusukan ketika sedang berkunjung ke wilayah Pandeglang, Banten. Dalam penyerangan itu, Ketua Umum PP PBSI tersebut terkena dua tusukan di perut dan sempat dirawat di RSUD Berkah, Pandeglang sebelum dirujuk ke RSPAD Gatot Soebroto. 

Wiranto pun harus menjalani operasi yang berlangsung sekitar 3 jam. "Saya sudah menengok tadi. Saya menyaksikan langsung beliau sedang istirahat. Diistirahatkan untuk menstabilkan kondisi fisiknya," tutur Prasetyo seperti dilansir dari Antara, Jumat (11/10).

Meski mengaku belum berkomunikasi langsung dengan Wiranto pascaoperasi, dia mengatakan Wiranto dalam kondisi sadar sebelum dioperasi dan tidak mengalami pingsan sama sekali.

Setelah operasi, lanjut Prasetyo, Wiranto mesti istirahat untuk memulihkan kondisinya. "Saya hanya melihat, sempat pegang-pegang beliau, mungkin beliau enggak tahu. Ya, karena memang diiistirahatkan untuk memulihkan kondisi kesehatannya," ucapnya.

Prasetyo mengungkapkan dia sempat bertemu dengan keluarga Wiranto, termasuk istrinya, Rughaiyah Usman. Para menteri Kabinet Kerja pun disebut terus berdatangan untuk menjenguk. (GA)

 


Akses riaubisnis.co Via Mobile m.riaubisnis.co
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

KANTOR PUSAT:
Jl. Arifin Ahmad/Paus Ujung (Komp. Embun Pagi), B 13, Pekanbaru, Riau – Indonesia
CP : 0812 6812 3180 | 0853 7524 1980
Email: [email protected]