Alasan Mengapa Tetap Perlu Menggunakan Masker Walau Sudah Divaksinasi


Jumat,15 Januari 2021 - 14:47:30 WIB
Alasan Mengapa Tetap Perlu Menggunakan Masker Walau Sudah Divaksinasi sumber foto merdeka.com

Distribusi vaksin dan vaksinasi sudah mulai dilakukan di Indonesia sejak 13 Januari lalu. Cara ini diharap mampu mengatasi pandemi COVID-19 dengan lebih cepat.

Dilansir dari laman merdeka.com, walau begitu, ketika seseorang telah mendapat vaksinasi, bukan berarti dia bisa abai dengan prokol kesehatan yang diterapkan. Kepatuhan dengan protokol kesehatan ini harus tetap dilakukan hingga pandemi benar-benar berakhir.

Salah satu hal yang juga penting untuk dilakukan walau telah mendapat vaksinasi adalah penggunaan masker. Dilansir dari The Health Site, terdapat sejumlah alasan mengapa masker tetap harus digunakan walau telah mendapat vaksinasi.

Butuh Dua Dosis Vaksin

Vaksinasi yang diberikan terhadap seseorang membutuhkan dua kali suntikan untuk dapat bekerja secara efektif. Dari suntikan pertama ke suntikan kedua dibutuhkan waktu beberapa minggu.

Butuh waktu sebelum vaksin benar-benar bekerja secara sempurna pada tubuh dan infeksi masih mungkin terjadi sebelumnya. Oleh karena itu, penerapan protokol kesehatan yang ketat seperti penggunaan masker tetap penting untuk dilakukan. 

Vaksinasi Tidak Serentak dan Tidak Dilakukan pada Semua Orang

Vaksinasi Dilakukan Secara Bergilir

Pemberian vaksin pada seseorang dilakukan secara bergilir dan tidak serentak pada satu hari. Hal ini memungkinkan seseorang yang telah divaksin membawa virus terhadap orang lain walau kemungkinannya kecil.

Tidak Semua Orang Mendapat Vaksinasi

Vaksinasi terhadap COVID-19 tidak diberikan pada semua orang. Hal ini terutama karena masih banyak orang yang menolak vaksinasi ini. Selain itu terdapat juga orang dengan kondisi-kondisi tertentu yang tidak memungkinkan untuk mendapat vaksinasi. Oleh karena itu, risiko penyakit ini masih tetap ada di masyarakat sehingga semua orang tetap harus menggunakan masker.

Mencegah Persebaran Virus dan Reinfeksi

Reinfeksi Mungkin Terjadi

Reinfeksi COVID-19 masih mungkin terjadi pada mereka yang telah sembuh. Menggunakan masker secara disiplin bisa mencegah risiko terjadinya hal ini.

Masker Bisa Mencegah Persebaran

Seperti telah disebutkan sebelumnya, vaksinasi tidak dilakukan secara serentak. Oleh karena itu, ada kemungkinan masih ada persebaran virus ini di masyarakat. Menggunakan masker bisa membantu mencegah persebaran virus ini. Lengkapi dengan melakukan protokol kesehatan lain seperti menjaga jarak dan mencuci tangan untuk membuat risikonya semakin menurun. (GA)

 


Akses riaubisnis.co Via Mobile m.riaubisnis.co
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA

KANTOR PUSAT:
Jl. Arifin Ahmad/Paus Ujung (Komp. Embun Pagi), B 13, Pekanbaru, Riau – Indonesia
CP : 0812 6812 3180 | 0853 7524 1980
Email: [email protected]